Minggu, 10 April 2011

Bagaimana Caranya Melakukan Terapi Energi?

Sama seperti olah raga, terapi energi sebaiknya dilatih sendiri untuk menjaga kesehatan. Apabila rajin berlatih tentu manfaatnya dapat dirasakan. Namun jika butuh pertolongan seorang praktisi untuk mengobati suatu keluhan atau gangguan penyakit, hal-hal berikut mungkin perlu diperhatikan:

Teliti dengan seksama sebelum memutuskan untuk memilih sebuah metode pengobatan, ada yang merasa cocok memilih terapi energi, namun ada pula yang merasa kurang sreg.


Ketika diterapi sebaiknya tidak mengenakan benda yang terbuat dari logam seperti jam tangan, kacamata atau aksesoris, karena logam akan turut menyerap energi yang hendak diterima tubuh.


Sensasi yang dirasakan ketika sedang diterapi sangat beragam dan bisa berbeda antara satu individu dengan individu yang lainm tergantung kasus penyakit atau kepekaan seseorang dalam merasakan energi.


Sensasi yang paling umum dirasakan adalah rasa hangat atau dingin, getaran halus yang merambat ke permukaan kulit, dan perasaan mengantuk.


Apabila tidak merasakan sensasi apapun, jangan khawatir, karena selama terapi berlangsung energi tetap mengalir, bandingkan saja perbedaan sebelum dan sesudah terapi, badan biasanya akan terasa lebih segar.


Terapi energi bereaksi secara alamiah sehingga untuk penyakit berat atau lama, terapi lazimnya tidak cukup dilakukan hanya sekali, meskipun pada tahap awal reaksi pengobatan sudah dapat dirasakan.


Terapi energi tidak hanya dimaksudkan untuk penyembuhan semata, namun dapat pula dimanfaatkan untuk relaksasi, membantu meningkatkan kebugaran, membantu meringankan penyakit pasien yang sedang dalam perawatan medis, membantu memelihara kesehatan manula yag sudah lemah, atau membantu merawat anak dengan kebutuhan khusus (autis).


Dan jika sedang dalam perawatan medis tetaplah berkonsultasi dengan dokter jika hendak menggunakan terapi energi.


SUMBER:
http://www.nusantaraku.org/forum/ladies-room/30216-bagaimana-caranya-melakukan-terapi-energi.html

0 komentar:

Posting Komentar